PENDIDIKAN KARAKTER SMAN 2 KROYA DI MASA PANDEMI COVID 19
Dalam acara penarikan Mahasiswa PPL dari UNNUGHA Cilacap, Drs. Eko Mujiyono, MM selaku Kepala SMAN 2 Kroya menyatakan bahwa semenjak keluar Surat Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 4 Tahun 2020 isinya menyatakan bahwa pembelajaran daring/jarak jauh difokuskan pada peningkatan pemahaman siswa mengenai virus korona dan wabah Covid-19. Adapun aktivitas dan tugas pembelajaran dapat bervariasi antar siswa, sesuai minat dan kondisi masing-masing, termasuk dalam hal kesenjangan akses/fasilitas belajar di rumah. Bukti atau produk aktivitas belajar diberi umpan balik yang bersifat kualitatif dan berguna dari guru, tanpa diharuskan memberi skor/nilai kuantitatif. Walaupun banyak sekolah menerapkan belajar dari rumah, bukan berarti guru hanya memberikan pekerjaan saja kepada peserta didik, tetapi juga ikut berinteraksi dan berkomunikasi membantu peserta didik dalam mengerjakan tugas-tugas mereka. Guru tetap perlu berinteraksi dan berkomunikasi dengan siswanya meskipun tidak dari dalam ruang kelas.
Drs Eko Mujiyono, MM juga menegaskan disamping pembelajaran untuk mencapai target kurikulum, guru harus menyampaikan pendidikan karakter yang di pesankan tokoh pendidikan Indonesia yaitu Ki Hajar Dewantara. Pendidikan karakter yang dimaksud adalah :
- Olah Pikir, guru harus bisa menjadikan siswa pinter
- Olah Hati, guru harus mengajarakan tentang kebenaran yang haqiqi, sesuai dengan norma Agama, norma Kesusilaan, norma kesopanan dan norma hokum.
- Olah Rasa, guru membimbing siswa dalam kegiatan nyata untuk menumbuhkan rasa peduli terhadap sesame dan lingkungan.
- Olah Raga, guru mengajarkan arti pentingnya menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh, dalam pandemic Covid 19 harus mentaati protocol kesehatan agar senantiasa sehat dan terbebas dari virus Covid 19.
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- PPDB SMA TAHUN 2023
- COACHING DALAM PENDIDIKAN
- Penarikan Mahasiswa PPL UNUGHA CILACAP
- Lepas Sambut Kepala SMA Negeri 2 Kroya
- Verifikasi Data Pendukung Sertijab
Kembali ke Atas